Ah...BCL Bilang Reza Rahardian Sosok Ngeselin Banget

Ah...BCL Bilang Reza Rahardian Sosok Ngeselin Banget
Reza Rahardian dan Bunga Citra lestari saat preskon Trailer Film My Stupid Boss di Lippo Mall Kemang, Jakarta, Kamis (14/4/16). FOTO: FEDRIK TARIGAN/JAWA POS

jpnn.com - JAKARTA – Setelah mencetak sukses lewat perannya dalam Habibie & Ainun pada 2012, Reza Rahadian dan Bunga Citra Lestari (BCL) kembali berduet dalam film bergenre komedi, My Stupid Boss

Karakter yang dimainkan oleh keduanya sungguh berbeda. Dalam film produksi Falcon Pictures yang disutradarai Upi tersebut, Reza memerankan tokoh Bossman, orang Indonesia yang memiliki perusahaan di Kuala Lumpur. 

Karakter Bossman seperti yang ditulis dalam buku My Stupid Boss adalah sosok bos yang merasa paling benar, selalu curiga, superpelit, dan membuat banyak aturan meski sering kali dia sendiri yang melanggar. 

Sementara itu, BCL berperan sebagai Diana, kepala administrasi yang bersama karyawan lainnya harus menghadapi ulah ’’ajaib’’ sang bos.

Dijumpai dalam perilisan trailer film di Kemang Village XXI, Jakarta, Kamis malam (14/4), Reza mengaku sangat tertantang sekaligus superexcited saat mendapatkan karakter tersebut. 

’’Tokoh Bossman ini medium eksplorasinya luas sekali. Begitu dengar deskripsi karakter dari Mbak Upi, di kepala sudah banyak ide-ide,’’ ucapnya. 

Sudah lama Reza menginginkan karakter yang jauh berbeda. Dan, itu dia temukan dalam My Stupid Boss. Aktor kelahiran 5 Maret 1987 tersebut tidak memerlukan waktu lama untuk menjawab ’’ya’’ saat ditawari peran itu. ’’Ibarat makanan, saya dapat ingredient yang enak banget untuk diracik,’’ lanjutnya.

Yang makin membuat Reza antusias adalah ketika tahu dirinya dipasangkan dengan Unge, sapaan BCL. Terlebih, di film tersebut tokoh Bossman yang dia mainkan hobi ’’menyiksa’’ karyawannya. Reza menyebut proses syuting film ini menjadi momentum menyenangkan buat dirinya. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News