Air Ajaib Bikin Wajah Makin Cantik, Gampang Jodoh

Air Ajaib Bikin Wajah Makin Cantik, Gampang Jodoh
Seorang pengunjung dari Tewah, Kabupaten Gunung Mas, ketika hendak mencuci mukanya di sumur Bawi Kameloh, beberapa waktu lalu. Foto: Jeri/Kalteng Pos/JPNN.com

Tak sedikit orang percaya dan sudah sembuh setelah meminum air sumur Bawi Kameloh yang hingga kini belum diketahui kedalamannnya itu.

Meski demikian, ia juga mengakui ada juga yang belum sembuh. “Tergantung pada keyakinan dan niat saja sebenarnya. Jika tulus dan sungguh-sungguh, yakin saja pasti sembuh,” ucapnya.

Sejauh ini, sambung Kimta, memang belum banyak yang tahu tentang khasiat air sumur Bawi Kameloh.

Berkembang juga semacam mitos, apabila air itu untuk cuci muka setelah melemparkan uang jenis koin, maka bagi perempuan bisa bertambah cantik, lalu mudah mendapatkan jodoh.

Sedangkan bagi laki-laki, itu bisa menjadi terpandang dan dihormati serta disukai kaum hawa.

“Jadi ada banyak manfaatnya sebenarnya air sumur Bawi Kameloh ini. Makanya itu, bagi yang niatnya sudah dikabulkan ada diantar bendera kuning atau sesajen. Semacam ucapan terima kasih mereka, seperti itu,” ungkap Kimta.

Sementara itu, seorang pengunjung bernama Anjung mengaku, dirinya datang dari Tewah, Kabupaten Gunung Mas hanya ingin berwisata saja sekaligus berkunjung ke Sumur Bawi Kameloh.

“Karena ada niat sesuatu, ya mudah-mudahan dikabulkan,” tuturnya.

Inilah salah satu obyek wisata di Kabupaten Katingan, Kalteng, yang menyimpan banyak cerita. Bukit Batu namanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News