Akhir Manis Gebrakan Ljubicic

Akhir Manis Gebrakan Ljubicic
MANIS - Ivan Ljubicic meluapkan kegembiraannya setelah menang atas Andy Roddick di final turnamen BNP Paribas Open Indian Wells Masters. Foto: Kevin Lamarque/Reuters.
Dengan gelar itu, Ljubicic pun meraih gelar ke-10 sepanjang karirnya. Dia mengakhiri masa paceklik gelar setelah terakhir kali menjadi juara di Lyon, Oktober 2009. Selain itu, dia juga menatap perbaikan peringkat ke posisi 15 besar. Terakhir kali dia berada di peringkat 20 besar adalah pada Januari 2008.

Sementara di bagian wanita, masa paceklik juga diakhiri oleh mantan petenis nomor satu, Jelena Jankovic. Petenis Serbia itu meraih gelar pertamanya tahun ini dengan menjuarai Indian Wells Terbuka yang berkategori Premier untuk WTA (Asosiasi Tenis Wanita). Hebatnya, dia menaklukkan unggulan kedua Caroline Wozniacki (Denmark), dengan skor 6-2, 6-4.

"Dua pekan yang hebat bagi saya di sini. Saya sangat senang dan benar-benar tegang, hingga akhirnya mampu memenangkan gelar ini," kata Jankovic. (ady)

INDIAN WELLS - Kejutan demi kejutan yang diberikan Ivan Ljubicic di Indian Wells Masters 2010, berakhir manis. Petenis berusia 31 tahun asal Kroasia


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News