Akhirnya, Mahasiswa Gondrong Penyebar Video Tilang itu Dibebaskan

jpnn.com - TERNATE - Polres Ternate akhirnya menghentikan penyidikan kasus Adlun Fikri, mahasiswa Unkhair Ternate pengunggah video oknum Satlantas berinisial FI alias Fandi menerima uang dugaan suap dari salah satu pengendara yang ditilang.
Adlun pun dibebaskan dari jerat hukum setelah Fandi mencabut laporannya, kemarin (5/10). Adlun ditemani keluarga beserta tim hukum langsung menggelar pertemuan dengan pelapor bertempat di Polres Ternate. Hasilnya kedua belah pihak, baik Adlun maupun FI bersepakat mengambil jalan damai.
Kasat Reskrim Polres Ternate, AKP Samsudin Lossen mengatakan, kasus ini dianggap selesai setelah adanya mediasi, dan keduanya bersepakat berdamai. “Tadi (kemarin, red) pelapor sudah mencabut perkaranya,” aku Samsudin.
Namun, lanjut Samsudin, damai kedua belah pihak ini belum menjamin kasus ini diberhentikan penyidikannya. “Belum resmi diterbitkan Surat Perintah Pemberhentian Penyidikan (SP3). Kalau sudah diterbitkan baru sah menurut hukum, ” jelasnya.
Dikatakan Samsudin, SP3 baru akan diterbitkan penyidik dalam waktu dekat. “Belum bisa dipastikan waktunya, yang jelas sesegera mungkin, sebab perkara sudah dicabut pelapor, sehingga secara tidak langsung, kasus ini telah selesai,” tutupnya.
Sejak ditangkap, Adlun yang merupakan aktivis literasi jalanan sempat dijerat menggunakan Undang-undang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) pasal 11 tahun 2008 dengan ancaman kurungan 6 tahun penjara. (cr-01/ici/sam/jpnn)
TERNATE - Polres Ternate akhirnya menghentikan penyidikan kasus Adlun Fikri, mahasiswa Unkhair Ternate pengunggah video oknum Satlantas berinisial
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- May Day Tanpa Demo, Pekerja Sambu Group Tanam 1.001 Mangrove di Inhil
- Operasi Pekat Progo 2025, Polres Bantul Sita Puluhan Botol Miras Oplosan
- Kasus Pengeroyokan Warga SAD di Jambi, Polisi Tetapkan 2 Tersangka
- Gubernur Ahmad Luthfi Bakal Kembangkan Wilayah Aglomerasi Banyumas
- Calon Haji Asal Cirebon Meninggal Dunia di Embarkasi Indramayu
- 7 Calon Pejabat Baru di Aceh Barat Dites Urine Mendadak, Hasilnya?