Aktif Kembangkan Kemampuan Wirausaha Perempuan, Pengusaha Asal Indonesia ini Raih AWEN Awards

Aktif Kembangkan Kemampuan Wirausaha Perempuan, Pengusaha Asal Indonesia ini Raih AWEN Awards
Salah satu penerima AWEN Awards adalah Rinawati Prihatiningsih, yang menjabat sebagai Co-Partner dan Chief Operating Officer di PT. Infinitie Berkah Energi. Foto: dok IWAPI

jpnn.com, JAKARTA - Sejumlah rangkaian Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-43 berlangsung meriah selama sepekan di Jakarta baru-baru ini.

Salah satunya ialah malam penganugerahan bagi perempuan pemilik dan pelaku usaha dalam acara bertajuk ASEAN Women Entrepreneurs’ Network (AWEN) Awards yang berlangsung di  Jakarta pada Sabtu (2/9). Acara prestisius ini berjalan dengan sukses dan meriah.

AWEN Awards pertama kali digelar di Vietnam pada 2014. Penghargaan ini bertujuan mengapresiasi perempuan pengusaha yang telah memberikan kontribusi signifikan dan mampu mengembangkan ekonomi di kawasan ASEAN secara luas.

Untuk tahun ini, penyelenggaraan AWEN Awards di Indonesia menjadi prestasi tersendiri.

Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah dengan penuh kehormatan memberikan langsung penghargaan tersebut.

Dia didampingi oleh Ketua Umum Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) dan Ketua AWEN, Nita Yudi.

Acara ini juga disaksikan oleh Menteri Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM), Teten Masduki dan Sekretaris Jendral ASEAN, Kao Kim Hourn.

Salah satu penerima AWEN Awards adalah Rinawati Prihatiningsih, yang menjabat sebagai Co-Partner dan Chief Operating Officer di PT. Infinitie Berkah Energi.

Peran perempuan pengusaha dalam kawasan ASEAN dan transformasi digital yang inklusif adalah kunci pemberdayaan ekonomi Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News