Al Azhar Memorial Garden Berkurban 10 Ekor Sapi dan 144 Domba

Al Azhar Memorial Garden Berkurban 10 Ekor Sapi dan 144 Domba
Taman Pemakaman Islam Al Azhar Memorial Garden (AMG) menyembelih 10 ekor sapi dan 144 domba, yang seluruh dagingnya dibagikan kepada warga desa setempat. Foto dok AMG

“Pembagian hewan kurban ini merupakan bentuk gotong royong. Kami ingin berbagi dengan warga di sekitar lingkungan kami,” tuturnya.

Jumlah sapi dan domba yang dipotong tahun ini lebih banyak dari tahun lalu, atau naik hampir lima kali lipat.

“Alhamdulillah IdulAdha sekarang ini kami bisa berbagi daging kurban ke lebih banyak lagi warga sekitar pemakaman,” tukas Harry.

Warga di sekitar Telukjambe yang mendapatkan daging kurban berterima kasih dan merasa bersyukur.

”Berkah benar. Masa pandemi begini dapat pembagian kurban. Ada yang bilang daging bisa meningkatkan imunitas tubuh. InsyaAllah terhindar dari bahaya Covid,” kata Mumun.(chi/jpnn)

Simak! Video Pilihan Redaksi:

Taman Pemakaman Islam Al Azhar Memorial Garden (AMG) menyembelih sepuluh ekor sapi dan 144 domba, yang seluruh dagingnya dibagikan kepada warga desa setempat.


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News