AM Fatwa Terima Penghargaan dari Iran
Selasa, 03 Februari 2009 – 13:49 WIB

AM Fatwa Terima Penghargaan dari Iran
JAKARTA - Diam-diam, pemerintah Iran memberikan perhatian terhadap sepak terjang dan perjalanan karir AM Fatwa. Wakil Ketua MPR itu menerima penghargaan Pejuang Anti Kezaliman dari pemerintah Iran. Di hadapan wartawan yang biasa meliput di DPR, Senayan, Selasa (3/2), AM Fatwa memperlihatkan plakat penghargaan tersebut.
AM Fatwa bercerita, dirinya tidak menduga bakal menerima penghargaan tersebut. Dia pun kurang tahu persis kriteria apa yang digunakan pemerintahan pimpinan Presiden Mahmoud Ahmadinejad itu. "Barangkali karena sekian lama saya melawan kekuasaan otoritarian Orbe Baru dan juga di masa akhir Orde Lama. Saya sudah beberapa kali ditahan karena sikap saya itu, sampai-sampai saya dipecat sebagai pegawai di Pemda DKI Jakarta," ujar Fatwa yang juga politisi Partai Amanat Nasional (PAN) itu.
Baca Juga:
Dia mengatakan, penghargaan yang diterima sekaligus sebagai beban moral untuk lebih banyak berbuat lagi untuk kepentingan ummat. Ketua MPR Hidayat Nurwahid yang mendampingi saat konperensi pers menyatakan, Fatwa memang sudah sepantasnya menerima penghargaan itu. "Karena sudah sekian lama Pak Fatwa mengalami kezaliman," ucap Hidayat. (sam/JPNN)
JAKARTA - Diam-diam, pemerintah Iran memberikan perhatian terhadap sepak terjang dan perjalanan karir AM Fatwa. Wakil Ketua MPR itu menerima
BERITA TERKAIT
- Hasan Nasbi Batal Mundur dari Jabatan PCO, Prabowo Beri Perintah Ini
- Ketum LDII Apresiasi Kebijakan Presiden Prabowo soal Haji
- Halalbilhalal Bhara Daksa 91: Menyatukan Langkah Menuju Indonesia Emas
- Ahmad Luthfi Dukung Penuh Percepatan Pembangunan Koperasi Desa Merah Putih di Jateng
- Restu Widiyantoro Diharapkan Memperkuat PT Timah dengan Profesionalisme
- LPPOM Fasilitasi Lebih dari 100 Penggilingan Daging Halal di 19 Provinsi