Amerika Desak Israel Setop Kerahkan Militer untuk Lindungi Pemukim Ilegal

Amerika Desak Israel Setop Kerahkan Militer untuk Lindungi Pemukim Ilegal
Tentara Israel. Foto: AFP

jpnn.com, WASHINGTON DC - Amerika Serikat mendesak Israel berhenti menggunakan pasukan militer untuk mengawal para pemukim di Tepi Barat, kata Asisten Menteri Luar Negeri Barbara Leaf dalam kesaksian di Kongres AS pada Kamis (23/5).

"Kami membahas dengan para pejabat senior, militer dan sipil, di pemerintahan Israel untuk menghentikan praktik unit tentara yang mengawal pemukim, yang mereka lakukan saat itu," kata Leaf kepada Komite Urusan Luar Negeri DPR AS.

Leaf menekankan klaim dalam kesaksiannya bahwa Israel telah mengurangi aktivitas ini, tetapi belum sepenuhnya menghentikan pengawalan militer untuk pemukim.

"Kami benar-benar meminta Israel untuk melipatgandakan upaya mereka untuk menurunkan angka ini. Kami telah melihat penurunannya, tetapi ini belum dihentikan," kata Leaf.

Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa Antonio Guterres pada akhir April mengatakan pemukiman ilegal Israel di tanah Palestina merupakan hambatan bagi solusi dua negara dalam konflik Israel-Palestina maupun penyelesaian damai situasi di Timur Tengah secara keseluruhan. (ant/dil/jpnn)

Amerika Serikat mendesak Israel berhenti menggunakan pasukan militer untuk mengawal para pemukim di Tepi Barat, kata Asisten Menteri Luar Negeri Barbara Leaf


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Sumber Antara

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News