Anggota Brimob Bripda Diego Tewas Dibacok, Siapa Pelakunya?
Sabtu, 18 Juni 2022 – 22:11 WIB

Ilustrasi, anggota Brimob Polda Papua berpatroli. Foto: Ridwan Sangaji/JPNN.com
jpnn.com, WAMENA - Berita duka datang dari Polda Papua setelah Bripda Diego Rumaropen tewas dibacok di Napua, Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Sabtu (18/6) sore.
Bripda Diego Rumaropen merupakan anggota Polda Papua yang bertugas di Sat Brimob Yon D Wamena.
Menurut laporan, pasukan satuan elite Polri itu tewas dibacok oleh orang tak dikenal.
Insiden itu diakui Direktur Reskrimum Polda Papua Kombes Faizal Ramadani.
Akan tetapi, perwira menengah Polri itu belum mengetahui detail kejadiannya.
"Satu anggota tewas, tetapi kami belum menerima laporan lengkap terkait kejadian," ujar Faizal.
Baca Juga:
Dia juga mengatakan pelaku juga membawa kabur dua pucuk senapan serbu jenis AK 101 dan Styer.
"Pelaku membawa kabur AK 101 dan Styer," ucapnya diberitakan JPNN Papua.
Anggota Polda Papua dari Sat Brimob Yon D Wamena, Bripda Diego Rumaropen tewas dibacok. Pelaku membawa 2 pucuk senapan serbu jenis AK 101 dan Styer.
BERITA TERKAIT
- Heboh Bawahan Setor kepada Atasan, Irjen Iqbal Tegas, Ini Info Terbaru Nasib Bripka Andry
- Korps Brimob I Polri Resmi Bermarkas di Binjai, Dipimpin Brigjen Firly Samosir
- Brimob Polda Riau Curhat Dimintai Uang Ratusan Juta, Bidpropam Bergerak
- Analisis Reza soal Polisi Sebut Kasus ABG di Parimo Bukan Pemerkosaan, Melainkan Persetubuhan Anak
- Heboh Video KKB Ancam Tembak Kepala Pilot Susi Air, Bamsoet Bereaksi Begini
- 5 Berita Terpopuler: Gencar Desakan Penghapusan Sistem Kontrak PPPK, Jokowi Gerah, Harus Ada Ketegasan