Antasari Place Menambah Pilihan Bank Pembiayaan KPA

Antasari Place Menambah Pilihan Bank Pembiayaan KPA
Pilihan pembiayaan KPA Antasari Place. Foto: Antasari Place

Dengan bertempat tinggal, bekerja, berekreasi, atau bahkan belajar dalam satu kawasan yang sama, hampir tidak ada waktu terbuang untuk proses perjalanan.

Melihat tren tersebut, dalam kurun waktu 10 tahun terakhir INPP fokus untuk meningkatkan pengembangan kawasan mixed use.

INPP percaya setiap komponen masing-masing kegunaan (pusat perbelanjaan, apartemen, perkantoran, hotel dan lain-lain) akan memberi nilai tambah saat menjadi kesatuan dalam sebuah lokasi.

Terdapat tiga keuntungan di mixed-use development. Pertama, hunian mixed use memberikan kenyamanan bagi penghuni, salah satunya ialah menghindarkan dari kemacetan.

Kedua, apartemen mixed use dibangun dengan fasilitas pusat perbelanjaan, sehingga penghuni dapat memenuhi kebutuhan mereka sehari-hari tanpa harus menggunakan kendaraan atau transportasi umum.

Terakhir karena dibangun di pusat kota (CBD), sehingga para penghuni tidak perlu menghabiskan banyak waktu hanya untuk ke kantor atau commercial area. (rdo/jpnn)


PT Prospek Duta Sukses, sebagai pengembang apartemen Antasari Place, menyediakan fasilitas pembiayaan Kredit Pemilikan Apartemen (KPA).


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News