Arab Saudi vs Timnas Indonesia: Lini Belakang Garuda Keropos

jpnn.com - Lini belakang Timnas Indonesia sedikit keropos saat menghadapi Arab Saudi pada babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona.
Duel Arab Saudi vs Indonesia akan dihelat di Stadion King Abdullah Sport City, 5 September mendatang.
Namun, Skuad Garuda tidak bisa mengandalkan sejumlah pemainnya di laga nanti.
Dua pemain bertahan dipastikan absen, yakni Jordi Amat dan Justin Hubner.
Jordi mengalami cedera sehingga kondisi kebugarannya diragukan. Adapun Hubner harus menjalani hukuman akumulasi kartu kuning.
Praktis, bek tengah Timnas Indonesia tinggal menyisakan Jay Idzes, Rizky Ridho, dan Muhammad Ferarri apabila mengacu pada daftar pemain saat mengharapi Irak.
Hal ini cukup berisiko mengingat Shin Tae Yong kerap menggunakan skema tiga bek.
Mau tidak mau, pelatih asal Korea itu harus pintar memilih pemain sebagai starting line up. Bisa dengan mencari bek tengah baru atau memainkan full back Skuad Garuda di jantung pertahanan.
Lini belakang Timnas Indonesia sedikit keropos saat menghadapi Arab Saudi pada babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona.
- Belum Puas, Prabowo Ingin Biaya Haji RI Lebih Murah Lagi
- Ingin Kunjungi Arab Saudi, Prabowo Berencana Bangun Perkampungan Haji Indonesia
- Ganda Campuran Masih Kurang Memuaskan, PBSI Coba Formula Rinov/Gloria Lawan Denmark
- Gasak India di Laga Kedua Sudirman Cup 2025, Indonesia Tembus Perempat Final
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025