Artis Cantik Ini Nilai Kualitas Aktingnya Sendiri

jpnn.com - Moon Geun Young yang baru-baru ini menghadiri konferensi pers drama terbarunya yang sedang tayang, The Village: Achiara Secret di channel SBS menilai kualitas aktingnya sendiri dalam drama tersebut.
“Saya ingin mengerahkan energi ke dalam produksi ini tetapi orang-orang kemudian berpikir bahwa karakter saya merupakan karakter yang simple yang membuat saya berpikir bahwa saya saya telah berhasil memerankan karakter saya dengan baik sesuai dengan pikiran saya," kata Moon Geun Young, seperti dilansir laman Allkpop, Selasa (27/10).
“Saya bekerja keras dalam produksi ini sehingga saya bisa menunjukkan perkembangan akting saya," jelas Geun Young.
Geun Young juga ditanya tentang '1 Night 2 Days' karena ia menjadi bintang tamu acara variety show tersebut pada bulan Juni dan memiliki hubungan yang dekat dengan para MC acara tersebut.
“Setelah drama saya mulai tayang mereka tidak menghubungi saya. Mereka tidak menontonnya. Mereka semua sibuk, jadi saya tidak masalah dengan hal itu,” pungkas Moon Geun Young.(fny/jpnn)
Moon Geun Young yang baru-baru ini menghadiri konferensi pers drama terbarunya yang sedang tayang, The Village: Achiara Secret di channel SBS menilai
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sempat Ditolak, Andre Taulany Kembali Ajukan Gugatan Cerai
- Digiland 2025 Siap Digelar, Tiket Habis Terjual, 20 Ribu Pengunjung Bakal Meramaikan
- Jadi Ustaz di Film Pembantaian Dukun Santet, Ariyo Wahab Ungkap Tantangannya
- Rayen Pono Anggap Ahmad Dhani Meremehkan Persoalan Salah Sebut Marga
- Sudah Ditetapkan Sebagai Tersangka, Jonathan Frizzy Tak Ditahan, Kenapa?
- Kementerian Hukum Digugat Terkait SK PARFI Kubu Ki Kusumo