AS Serang Militan ISIS di Irak Utara dengan Pesawat tak Berawak

jpnn.com - Amerika Serikat mempersempit ruang gerak militan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) di Irak. Dengan menggunakan pesawat tak berawak, militer AS menyerang daerah Irbil pada Jumat (8/8).
Seperti yang dilansir Voa Indonesia, jet tempur itu menjatuhkan delapan bom pada mobil-mobil dan pangkalan mortir di daerah itu. Namun tak ada informasi yang jelas berapa korban dari serangan ini.
Juru bicara Pentagon, Laksamana Muda John Kirby mengatakan serangan itu dilakukan untuk untuk membantu mempertahankan Irbil di mana terdapat personil Amerika yang membantu pemerintah Irak.
Serangan ini bukan yang kali pertama dilakukan pada hari yang sama. Sebelumnya militer AS juga menjatuhkan bom-bom seberat 250 kilogram yang diarahkan oleh laser atas sebuah unit artileri yang menembaki pasukan Kurdi yang mempertahankan Irbil.
Gerakan untuk menghancurkan kekuatan ISIS mendapat sokongan dari Presiden AS, Barack Obama. Kepala negara AS pertama berkulit hitam itu telah memerintahkan tentaranya untuk menyerang militan ISIS lewat udara, termasuk mengirim makanan kepada pengungsi. (awa/jpnn)
Amerika Serikat mempersempit ruang gerak militan Islamic State of Iraq and Syria (ISIS) di Irak. Dengan menggunakan pesawat tak berawak, militer
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 2 Kapal Wisata Terbalik di China, 3 Orang Tewas & 14 Hilang
- Berulah di Medsos, Donald Trump Pamer Fotonya Berpose ala Paus Vatikan
- Sekjen PBB Tegaskan Serangan Israel Pelanggaran Terhadap Kedaulatan Suriah
- Uni Eropa Mendesak Israel Segera Cabut Blokade & Buka Akses Bantuan ke Gaza
- Dukung Pernyataan Menlu Sugiono, Wakil Ketua MPR: ICJ Harus Hentikan Kejahatan Israel
- Irlandia Desak Israel segera Buka Blokade ke Gaza