ASEAN NCAP Mengumumkan Hasil Uji Tabrak Mobil Listrik Neta V, Hemm..

jpnn.com, JAKARTA - ASEAN NCAP mengumumkan hasil resmi uji tabrak mobil listrik Neta V di MIROS Provisional CRASE Crash Centre (PC3), Malaysia.
Neta V mendapatkan hasil yang sangat buruk yaitu Zero-Star.
Hal itu menjadikannya model pertama yang memiliki peringkat bintang nol di bawah protokol ASEAN NCAP 2021–2025.
Hasil uji ASEAN NCAP menyebut Neta V mencapai skor keseluruhan 28,55 poin.
Perinciannya, 7,89 poin untuk kategori Adult Occupant Protection (AOP), 13,51 poin untuk Child Occupant Protection (COP), 7,14 poin untuk Safety Assist (SA) dan 0,00 poin untuk kategori Motorcyclist Safety (MS).
Model tersebut menjalani uji tabrakan offset frontal dan uji benturan samping di bawah kategori AOP.
Namun, Neta V membuat kinerja yang mengecewakan dengan memperoleh poin nol untuk uji offset frontal dengan pengemudi menerima perlindungan yang buruk di kepala, leher, dada, dan tungkai bawah kanan.
Dalam uji benturan samping, model tersebut hanya mencapai 6,31 poin dari 8,00 poin dengan boneka menerima perlindungan marjinal di dada.
ASEAN NCAP mengumumkan hasil resmi uji tabrak mobil listrik Neta V di MIROS Provisional CRASE Crash Centre (PC3), Malaysia.
- Awal Mei 2025, Polytron Indonesia Akan Berekspansi ke Segmen Mobil Listrik
- Terra Charge Perluas Infrastruktur SPKLU di Neo Soho Mall Jakarta
- Huawei Meluncurkan Pengisian Daya EV Terbaru, Bisa Charger Truk Listrik
- Naik Apollo
- Mobil Listrik Aion UT Bakal Masuk ke Indonesia, BYD Dolphin Harus Siap-Siap
- Mobil Handphone