Aset Perbankan Syariah Indonesia Tembus Rp 375 Triliun

Pada 2017 industri perbankan syariah di tanah air terdiri atas 13 bank syariah, 21 unit usaha syariah bank, dan 167 bank perkreditan syariah dengan total aset lebih dari Rp 375 triliun.
Aset tersebut menyumbang 5,34 persen dari total aset perbankan.
Di industri nonperbankan, total aset pembiayaan syariah tumbuh 34 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu.
Sementara itu, premi asuransi syariah tumbuh 3,68 persen pada Juni 2017 dibandingkan dengan periode tertentu tahun lalu.
Di pasar modal, pangsa pasar sukuk adalah 21,16 persen atau setara dengan USD 62,13 miliar dari total obligasi pemerintah.
Selain itu, total penerbitan sukuk perusahaan adalah Rp 3,17 triliun yang setara dengan 7,9 persen dari total pasar obligasi korporasi di Indonesia. (ken/c7/sof)
Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan, negara-negara berpenduduk mayoritas muslim pada umumnya termasuk dalam negara dengan pendapatan rendah.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Versi IndoStrategi, Abdul Mu'ti Jadi Menteri dengan Nilai Performa Tertinggi
- Siasat Sri Mulyani untuk Meredam Tarif Resiprokal Amerika Serikat
- Tak Risau, Sri Mulyani Sebut Rupiah Sejalan dengan Perekonomian Domestik
- Menkeu: Kalau Tunjangan Profesi Lebih Kecil dari Tukin, Kami Tambahkan
- Sri Mulyani Ungkap tak Semua Dosen Terima Tukin, Begini Penjelasannya
- Kabar Gembira tentang Pencairan Tukin Dosen ASN, Alhamdulillah