Australia Ekspor Kodok ke Cina
Penuhi Permintaan Industri Obat-obatan
Senin, 15 Februari 2010 – 15:13 WIB
Australia Ekspor Kodok ke Cina
MELBOURNE- Industri farmasi China sangat pandai memanfaatkan kekayaan alam. Tidak hanya kekayaan alam di negeri Tirai Bambu saja, tetapi mereka juga sudah mengincar berbagai potensi dari negara lain untuk memenuhi permintaan pasar di dunia obat-obatan.
Salah satu barang yang paling diminati industri farmasi China adalah kodok asal Australia. Kodok yang sesungguhnya tidak banyak bermanfaat bai warga di Negeri Kangoro itu mengandung banyak racun. Namun, oleh para peneliti farmasi China, kodok-kodok tersebut diyakini akan membawa manfaat untuk berbagai jenis obat-obatan yang dibutuhkan masyarakat.
Baca Juga:
John Burey dari Asosiasi Daging Olahan Australia mengatakan bahwa dirinya baru saja kembali dari misi dagang di China. "Pihak China sangat tertarik menggunakan kodok untuk diambil dagingnya, kulitnya, bisanya dan organ dalamnya, dan kami akan mengirim sampel dalam sebulan mendatang," kata John Burey seperti ditulis Radio Australia, Senin (15/2).
Jika sampel-sampel yang dikirimkan tersebut mendapatkan respon yang baik, maka dalam waktu dekat ini sebuah perusahaan daging olahan di Negara Bagian Queensland, Australia Utara akan siap mengirimkan jutaan kodok yang dibutuhkan industri farmasi China tersebut.
MELBOURNE- Industri farmasi China sangat pandai memanfaatkan kekayaan alam. Tidak hanya kekayaan alam di negeri Tirai Bambu saja, tetapi mereka juga
BERITA TERKAIT
- Ary Ginanjar Menilai Jakarta Pionir Manajemen Talenta Berbasis AI di Indonesia
- Gerak Cepat, Telkomsel Pulihkan Layanan Jaringan Internet saat Listrik Mati di Bali
- Wikipedia Berencana Memanfaatkan AI Untuk Memudahkan Editor dan Moderator
- Mark Zuckerberg Mengumumkan Pencapaian Jumlah Pengguna WhatsApp
- DTI-CX 2025 Sebagai Upaya Indonesia Menuju Masa Depan Digital
- Lewat Aplikasi Ini, Perjalanan Dinas Bisa Lebih Terstruktur dan Transparan