Bamsoet Berikan Motor BS Elektrik Kepada Wanita Ini

Bamsoet Berikan Motor BS Elektrik Kepada Wanita Ini
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo menyerahkan motor BS Elektrik kepada Puteri Otonomi Daerah 2021 Mega Diana Zam Za, di Kantor IMI Pusat, Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (29/10). Foto: dok Humas MPR

Turut hadir para finalis Puteri Otonomi Daerah (POD) 2021, antara lain Runner Up 1 POD 2021 Putri Artita dari Kabupaten Berau.

Runner Up 2 POD 2021 Devi Purnamasari dari Kabupaten Bogor. Runner Up 3 POD 2021 Jelita Gabriela dari Kabupaten Musi Banyuasin.

Hadir pula Putri Otonomi Daerah 2019 Tabitha Vivi Wijayanti.

Pria yang doyan geber motor besar itu menjelaskan tidak hanya motor listrik, transportasi dunia sudah diramaikan oleh mobil listrik.

Perusahaan teknologi seperti Apple, akan menjadikan tahun 2024 sebagai tahun debut mereka untuk memproduksi mobil listrik.

Mobil itu dikatakan akan bersaing dengan sejumlah produsen mobil listrik lainnya seperti Tesla, Audi, Volkswagen, dan Mercedes-Benz yang rencananya meluncurkan enam model sedan bertenaga baterai.

"Bahkan General Motors memastikan akan mengakhiri produksi semua mobil, truk, dan SUV bertenaga diesel dan bensin pada 2035, dan mengalihkan seluruh kendaraan produksinya ke tenaga listrik," ujarnya.

Menurut Bamsoet, GM sudah menyiapkan investasi mencapai USD 27 miliar untuk memproduksi 30 jenis mobil listrik, yang dirilis ke publik pada tahun 2025 mendatang.

Bamsoet mengungkapkan, per Agustus 2021, jumlah kendaraan bermotor listrik di Indonesia sudah mencapai 1.478 untuk roda empat, 188 untuk roda tiga, dan 7.526 unit untuk roda dua.
Sementara jumlah mobil listrik yang sudah mengaspal di seluruh dunia secara keseluruhan pada tahun 2021 ini diperkirakan sudah mencapai 11,2 juta unit.

Ketua MPR RI Bambang Soesatyo memberikan hadiah satu unit motor listrik Bike Smart Elektrik (BS Elektrik) kepada juara pertama Puteri Otonomi Daerah (POD) 2021, Mega Diana Zam Zam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News