Bamsoet dan Yoseph Umarhadi Bakal Luncurkan Buku Hakikat Manusia Pancasila

jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) bersama Pimpinan Institut Filsafat Pancasila Yoseph Umarhadi akan meluncurkan buku Hakikat Manusia Pancasila.
Buku itu ditulis Yoseph Umarhadi dan diluncurkan pada 2 Juni 2022 di Gedung Nusantara IV MPR/DPR/DPD RI.
Peluncuran buku ini bersamaan dengan Diskusi Kebangsaan dan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI sebagai bagian dari peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni.
"Sebagai anggota DPR/MPR RI empat periode, kompetensi Yoseph Umarhadi terkait kebangsaan tidak perlu diragukan," ujarnya.
Terlebih, Yoseph adalah lulusan doktor bidang filsafat dari Fakultas Filsafat Universitas Gadjah Mada.
''Buku yang ditulis ini memperkaya khazanah Pancasila sebagai sebuah sistem filsafat,'' ungkap Bamsoet.
Hal itu dikatakannya seusai menerima Yoseph Umarhadi di Jakarta, Selasa (12/4).
Ketua DPR RI ke-20 ini menjelaskan, buku ini tidak hanya mengukuhkan Pancasila yang mengandung nilai-nilai luhur tetapi juga pendekatan filsafat.
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) bersama Yoseph Umarhadi Bakal meluncurkan buku Hakikat Manusia Pancasila
- Atasi Darurat Sampah, Waka MPR Lestari Moerdijat Sebut Sejumlah Hal yang Harus Dilakukan
- Wakil Ketua MPR Eddy Soeparno Siap Fasilitasi Pemda Atasi Masalah Sampah
- Respons Kritik AS soal QRIS, Waka MPR Eddy Soeparno: Terbukti Membantu Pelaku UMKM
- Waka MPR Lestari Moerdijat Minta Pemerintah Segera Memperbaiki Tata Kelola Pendidikan
- Anggota MPR Lia Istifhama Serap Aspirasi Masyarakat Bertajuk Ekonomi Kerakyatan
- MPR Resmi Bentuk Organisasi Ini, Tugasnya Bantu Pemerintah Urus Masalah di Papua