Bangun Superblok 30 Hektare di Surabaya Timur

jpnn.com - SURABAYA –PT Anugerah Berkah Madani Tbk (ABMA Land) ikut meramaikan kawasan Surabaya Timur. Perseroan memutuskan membangun superblok 30 hektare.
Hal itu menjadi bukti bahwa Surabaya Timur memang masih sangat seksi bagi developer. Chief Executive Officer PT Anugerah Berkah Madani Tbk (ABMA Land) Musyanif menyatakan, pembangunan superblok diperkirakan menghabiskan waktu 25 tahun. ’
’Akan ada 41 gedung yang dibangun dalam tiga tahap,” katanya di Surabaya kemarin (25/7).
Kawasan superblok bernama East CBD tersebut terdiri atas apartemen, gedung perkantoran, hotel, universitas, ballroom, shopping mall, dan area komersial berikut infrastruktur pendukungnya.
’’Kebutuhan apartemen di kota ke depan mutlak dibutuhkan. Harga tanah terus naik sehingga landed house semakin tidak terjangkau bagi kalangan pekerja kelas menengah,” ujarnya.
Pada tahap pertama, akan dibangun 12 gedung dengan jangka waktu pembangunan enam tahun. Pembangunan tahap pertama dilakukan di lahan 8–10 hektare. Gedung yang dibangun berupa apartemen, hotel, ballroom, serta office.
Apartemen yang dibangun menyasar kalangan menengah dan menengah atas. Sementara itu, hotel yang dibangun memiliki klasifikasi bintang 2–bintang 5. ’’Cukup banyak unit yang tersedia. Jadi, kami menyasar hampir semua segmen agar semua bisa terserap,” imbuhnya.
Dia menjelaskan, ke depan kawasan superblok menjadi kebutuhan masyarakat di perkotaan. Pembangunan infrastruktur pendukung juga menunjang permintaan hunian di sana. Sebesar 60 persen pembangunan areanya dikhususkan untuk area hijau.
SURABAYA –PT Anugerah Berkah Madani Tbk (ABMA Land) ikut meramaikan kawasan Surabaya Timur. Perseroan memutuskan membangun superblok 30 hektare.
- Property Expo 2025 Resmi Digelar, Hadirkan Hunian Sesuai Kebutuhan Masyarakat
- Perkenalkan IT Leaders Indonesia ke Tingkat Dunia, GCF Gelar CIO 200 Summit 2025
- Stok Bulog Selama 4 Bulan Capai 3,5 Juta Ton, Terbesar Sejak Indonesia Merdeka
- Ribuan Peserta CFD Meriahkan Acara Rejeki wondr BNI
- Bank Raya Dukung Skolari Tumbuh dan Mengelola Keuangan Komunitas Lebih Baik
- SP JICT: May Day 2025 Momentum Reformasi Tata Kelola Pelabuhan Nasional