Bapak, Ibu Guru, Jangan Didik Siswa dengan Kekerasan

"Itulah, saya berharap seorang guru untuk mendidik Arek-Arek Suroboyo," ucapnya.
Dalam memaknai Peringatan Hari Guru Nasional, Cak Eri mengatakan terharu saat Kelompok Paduan Suara Gita Bahana Pelajar Surabaya membawakan lagu Hymne Guru.
Cak Eri, saat mendengar lagu tersebut kembali mengingat betapa besar dedikasi dan peran para guru dalam mendidik anak-anak di Kota Surabaya.
"Saya berharap warga Surabaya mengingat selalu bahwa guru adalah orang tua. Tidak ada seorang pun bisa berdiri tegak sendiri."
Mau menjadi presiden, wali kota atau apa pun yang terhebat di hidup, harus mengingat dan menghormati para guru," katanya.
Cak Eri berterima kasih kepada seluruh guru yang terus berjuang untuk program Merdeka Belajar di Kota Surabaya.
Pemkot Surabaya melalui Dinas Pendidikan Surabaya berkomitmen bersama-sama untuk menciptakan sekolah berkarakter untuk menciptakan anak-anak yang memiliki akhlakul karimah.
"Saya yakin, ketika kelak anak-anak menjadi pemimpin yang berakhlak, insyaallah itu amal jariah yang tidak akan pernah berhenti dari seorang guru."
Bapak, ibu guru, jangan mendidik siswa maupun siswi dengan kekerasan karena akan merusak mental.
- 5 Berita Terpopuler: Informasi Penting dari KemenPAN-RB Bocor, NIP Guru PPPK DKI Abu-Abu, Mengejutkan
- Oknum Polisi & 10 Orang Pencabul Anak jadi Tersangka, Termasuk Kades-Guru
- Mas Nadiem Ajak Milenial Ikut PPG Prajabatan 2023, Kuotanya Banyak
- 5 Berita Terpopuler: Guru Lulus PG Ajukan 6 Tuntutan, Kabar Baik untuk Usulan Formasi PPPK 2023
- Ketua Komisi X DPR Merespons Gagasan Menteri Nadiem Soal Market Place Guru
- 5 Berita Terpopuler: Presiden Jokowi Bertindak Tegas, BKN Bergerak Urus Aturan Baru, Guru Lulus PG Lega