Baru 33 Kapsul Heroin Berhasil Dikeluarkan

Baru 33 Kapsul Heroin Berhasil Dikeluarkan
Baru 33 Kapsul Heroin Berhasil Dikeluarkan

jpnn.com - BERINGIN - Muhammad Rafique (47) warga negara Pakistan yang nekat menyimpan puluhan kapsul berisi heroin senilai miliaran rupiah di perutnya, masih berjuang melawan maut (kritis) di ruang ICU RS Patar Asih, Jl. Bakaran Batu, Desa Tumpatan, Kec. Beringin, Deliserdang, Sumut.

Hingga Selasa (25/2) malam, tim medis kembali mengeluarkan 15 kapsul dari dubur pelaku penyelundup narkoba itu. Dengan begitu, total kapsul yang berhasil diambil dari usus Rafique baru berjumlah 33 butir.

Pantauan POSMETRO MEDAN (Grup JPNN) di rumah sakit, ruang ICU tempat Rafique dirawat masih dijaga kekat 3 petugas Sat Narkoba Polres Deliserdang dan sejumlah perawat. Sementara kondisi Rafique sendiri makin memburuk.

Jarum infus masih menancap di pergelangan tangan kirinya, selang oksigen terpasang di mulutnya dan selang cairan nutrisi dimasukkan dari hidungnya. Kedua kaki Rafique juga diikat menggunakan kain kasa. Hal ini sengaja dilakukan karena Rafique sering kejang-kejang.
 
Selain itu, tubuhnya juga ditutupi selimut coklat dan beberapa alat pedeteksi denyut jantung dan pedeteksi penarfasan terpasang di dadanya. Kepala Keperawatan RS Patar Asih, Henni Ginting saat ditemui kru koran ini mengakui, kondisi korban makin parah dan belum sadarkan diri.

Untuk melakukan penyelamatan, tim medis akan terus mengawasi kondisi Rafique dan berusaha mengeluarkan puluhan kapsul berisi heroin yang masih berada di rongga dada, paru-paru dan lambung Rafique. “Keberadaan kapsul itu sangat membahayakan keselamatan Rafique. Jadi harus cepat kita keluarkan,” ungkap Henni.
 
Sementara itu, Kasat Narkoba Polres DS AKP Achiruddin Hasibuan SH MH yang ditemui di lokasi mengungkapkan, Selasa (25/2) sekira pukul 02.30 WIB, tim medis berhasil mengeluarkan 6 kapsul berisi heroin dengan cara mencongkel anus Rafique.

Selang beberapa jam, tepatnya pukul 11.00 WIB, dengan cara yang sama tim medis kembali berhasil mengeluarkan 7 kapsul lagi.  Sedang sore hari sekira pukul 17.00 WIB, dua kapsul lagi berhasil dikeluarkan.

“Hingga malam ini sudah 33 butir kapsul yang sudah berhasil dikeluarkan dari anus Rafique. Diperkirakan masih terdapat puluhan kapsul lagi di dalam dada dan lambung Rafique,” ungkapnya.
 
Achiruddin juga ngaku belum dapat memastikan jumlah kapsul yang masih bersarang di rongga dada, paru-paru dan lambung Rafique. Namun kemungkinan besar Rafique menelan puluhan kapsul tersebut saat masih di Jakarta.

“Kemungkinan besar puluhan kapsul tersebut adalah heroin. Tapi untuk memastikannya, tim Laboratorium Forensik Mabes Polri cabang Medan masih melakukan pemerksaan,” ungkapnya.

BERINGIN - Muhammad Rafique (47) warga negara Pakistan yang nekat menyimpan puluhan kapsul berisi heroin senilai miliaran rupiah di perutnya, masih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News