BCA Expoversary 2022 Tawarkan Bunga Terendah Sepanjang Sejarah

“Kami melihat antusiasme yang tinggi dari nasabah dan masyarakat dalam BCA Expoversary Online 2022. Itu sebabnya kami menghadirkan kegiatan BCA Expoversary 2022 secara offline, tapi tetap dengan memperhatikan Protokol Kesehatan yang ketat," ungkap Jahja.
Pada Expoversary offline, BCA menghadirkan 18 grup developer ternama di Indonesia, 18 merek mobil terkemuka, 21 merek motor, serta beragam solusi perbankan yang dapat dinikmati para nasabah dan masyarakat Indonesia.
Mengikuti tren kendaraan ramah lingkungan, akan turut hadir deretan sepeda motor dan sepeda listrik dari merek Gesits, Polytron, Smoot, Viar, Selis, hingga United.
Untuk memeriahkan BCA Expoversary 2022 ini, BCA juga menawarkan bunga KPR terendah sepanjang masa, yaitu 2,65 persen eff.p.a fix 1 tahun.
KKB BCA memberikan penawaran bunga spesial 2,65 persen flat p.a. untuk tenor 1 tahun, serta KSM BCA akan memberikan DP spesial 6,5 peraen dari OTR untuk seluruh nasabah dan seluruh tipe motor di bawah Rp 100 juta.(mcr28/jpnn)
PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menggelar BCA Expoversary 2022 yang dilakukan secara hybrid.
Redaktur : Elvi Robia
Reporter : Wenti Ayu
- Siap Tingkatkan Ekraf, Gempar Targetkan Sulut Jadi Pintu Gerbang Asia Pasifik
- PNM Tebar Beasiswa Bagi Anak Nasabah untuk Dorong Pengentasan Kemiskinan
- Gubernur Ahmad Luthfi Bakal Kembangkan Wilayah Aglomerasi Banyumas
- Ibas Ajak ASEAN Bersatu untuk Menghadapi Tantangan Besar Masa Depan Dunia
- Awal 2025 Bank Mandiri Tumbuh Sehat dan Berkelanjutan
- Safrizal ZA Sebut Rumah Layak Hunian Tingkatkan IPM dan Menggerakkan Ekonomi