Begini Caranya Mencegah Kebakaran Hutan

jpnn.com - JAKARTA - Perusahaan-perusahaan pemegang izin pengelolaan hutan tanaman industri dinilai mampu mendorong upaya preventif kebakaran hutan pada musim kemarau mendatang.
Salah satunya dengan melibatkan peran aktif masyarakat dengan membangun kewaspadaan dan deteksi dini keberadaan titik api.
Salah satu wujud partisipasi masyarakat untuk mencegah kebakaran hutan dan lahan melalui program Desa Makmur Peduli Api (DMPA). Di Riau sendiri, terdapat 11 desa yang sudah masuk dalam program DMPA dari total target 35 desa pada tahun ini.
"Program Ini penting untuk mencegah kebakaran hutan dan lahan di masa mendatang. Apalagi seluruh konsesi APP dikelilingi 799 desa, 141 darinya berada di dalam dan 658 lainnya di sekitar konsesi," ungkap Head of Social & Security SMF Agung Wiyono dalam keterangan persnya, Selasa (19/7).
Program tersebut ditargetkan untuk mencapai 500 desa di lima wilayah, yaitu Jambi, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Riau, dan Sumatra Selatan pada 2020. Sisa jumlah desa di provinsi lainnya yang menjadi target program itu adalah Jambi (15 desa); Kalimantan Barat (lima desa); Kalimantan Timur (lima desa); dan Sumatra Selatan (20 desa).
Di sisi lain, pihaknya juga menggelar sosialisasi deteksi dini kebakaran hutan dan lahal (karhutla) melalui program pengelolaan api, pelatihan regu pemadam dan patroli serta posko pengendalian kebakaran hutan dan lahan.
Masyarakat juga dilatih menjalani usaha lain, dari tani kelapa sawit ke hortikultura melalui program DMPA. Tak kurang dana hingga USD 10 juta digelontorkan demi mendukung program tersebut.
"Kami mencari varietas untuk agro forestry yang return-nya bisa lebih tinggi daripada sawit. Ini diharapkan dapat membantu meningkatkan taraf perekonomian masyarakat, mengingat komoditas kelapa sawit tak lagi menjanjikan karena harganya yang terus menurun," sambungnya.
JAKARTA - Perusahaan-perusahaan pemegang izin pengelolaan hutan tanaman industri dinilai mampu mendorong upaya preventif kebakaran hutan pada musim
- MBG Terbukti Bangkitkan Perekonomian Lokal, Perbaikan Gizi Anak-Anak Pedalaman Papua
- MBG Terbukti Bangkitkan Perekonomian Lokal, Perbaikan Gizi Anak-Anak Pedalaman Papua
- 30 Jemaah Gagal Berangkat, IAW Desak Pemeriksaan ASN Kemenag Terkait Mahram Haji
- 5 Berita Terpopuler: Persaingan PPPK Tahap 2 Ketat, Ketua Forum Honorer Menolak Tegas, Maksudnya Apa?
- Periksa Bawaan Jemaah Calon Haji, Petugas SMB II Palembang Temukan Benda Tajam
- Letjen Kunto Anak Pak Try Batal Dimutasi, Ini yang Terjadi