Begini Modus Penimbunan BBM Subsidi di Aceh Barat, Hmmm

Begini Modus Penimbunan BBM Subsidi di Aceh Barat, Hmmm
Personel Polres Aceh Barat memperlihatkan satu unit angkutan umum, sebagai barang bukti kasus penimbunan BBM subsidi, saat diamankan di Mapolres setempat di Meulaboh, Minggu (16/7/2023) sore. (ANTARA/Teuku Dedi Iskandar)

jpnn.com, ACEH BARAT - Pria berinisial MA (47), warga Desa Cot Seumeureung, Kecamatan Samatiga ditangkap polisi dari Satreskrim Polres Aceh Barat lantaran diduga menimbun BBM subsidi jenis biosolar.

Penimbun BBM bersubsidi itu ditangkap polisi di sebuah rumah di Desa Cot Seuemeurung, Samatiga, Aceh Barat yang diduga digunakan sebagai tempat penimbunan bahan bakar minyak jenis solar.

"Pelaku kita tangkap setelah petugas mendapatkan informasi dari masyarakat," Kapolres Aceh Barat AKBP Andi Kirana melalui Kasat Reskrim Iptu Fachmi Suciandy, Minggu (16/7).

Dia menjelaskan begitu ada informasi ada penimbunan BBM subsidi, personel Unit Resmob Sat Reskrim Polres Aceh Barat  bergegas menuju ke lokasi.

Saat dilakukan penggerebekan, polisi menemukan tiga buah drum serat berwarna biru yang berisikan BBM solar.

Di lokasi yang sama, polisi juga menemukan tiga buah jeriken diduga berisikan minyak solar.

Kepada polisi, MA mengakui BBM subsidi itu dibelinya dari sejumlah SPBU di Aceh Barat.

BBM subsidi itu dibeli pelaku menggunakan satu unit mobil penumpang mereka KIA Pregio dengan nomor polisi BL 1952 ES.

Polisi mengungkap modus penimbunan BBM subsidi jenis solar oleh tersangka MA (47) di aceh Barat yang dibeli dari sejumlah SPBU.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News