Begini Trik Jitu Polda Kaltim Cegah Perdagangan Manusia

jpnn.com - BALIKPAPAN – Polda Kalimantan Timur menerapkan langkah-langkah jitu untuk mencegah penyelundupan, penjualan manusia, serta pencari suaka ke wilayah hukumnya.
Salah satunya ialah diam-diam mengawasi pengungsi serta pendatang yang ditengarai berasal dari negara tetangga Malaysia. Selain itu, mereka juga melakukan penyisiran pantai sekitar Balikpapan termasuk koordinasi dengan petugas Rumah Detensi Imigrasi (Rudenim) di Lamaru, Balikpapan Timur.
Sebab, Kaltim berbatasan dengan Malaysia dan Filipina sehingga rawan dimasuki melalui jalur laut dan darat. Menurut Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Fajar Setiawan, tak menutup kemungkinan pemahaman radikal juga bisa saja masuk.
“Ini jadi atensi kami, semua pihak terlibat cegah,” ujar alumnus Akpol 1988 itu pada Kaltim Post, Rabu (2/3) kemarin.
Pihak yang jadi ujung tombak, kata Fajar, masyarakat setempat dan RT. Mereka bisa mendeteksi dini ketika ada orang asing tinggal di lingkungan. (aim/fir/jos/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polres Meranti Menggagalkan Penyelundupan 1.680 Ekor Burung Kacer dari Malaysia
- Seleksi PPPK Tahap 2 Kota Bengkulu Digelar 12 Mei, Peserta Harus Menaati Semua Ketentuan
- Perubahan Rute Pawai Persib Juara, Titik Akhir di Gedung Sate
- Manusia Silver Ini Mencuri Kabel Lampu di Flyover SKA, Hasilnya Untuk Beli Narkoba
- Pastikan Situasi Kondusif, Kapolda Sumsel Kunjungi Lapas Muara Beliti
- Bidan Kehilangan Motor di Palembang, Aksi Pelaku Terekam CCTV