Belajar dari Negara Lain, ASN Didorong Lakukan Transformasi Birokrasi

“Jadi, dari lima prioritas kerja Bapak Presiden 2019-2024 itu, dua terkait dengan ini,” kata Suhajar dalam keterangannya, Kamis (3/3).
Dengan begitu, dia mengajak para ASN untuk melakukan transformasi dalam melayani masyarakat secara efektif.
Upaya ini dinilai bakal memacu terlaksananya rencana prioritas tersebut dengan baik.
Sebab, pembangunan SDM berkaitan erat dengan kiprah para ASN, termasuk dengan melakukan transformasi untuk menyederhanakan birokrasi.
Di lain sisi, Suhajar meminta para ASN memaknai secara baik transformasi birokrasi menuju organisasi pelayanan publik yang efektif.
Dia menilai budaya kerja yang tidak sejalan dengan tujuan tersebut bakal menghambat suksesnya rencana prioritas.
Oleh karena itu, Suhajar mendorong para ASN untuk mengadopsi budaya kerja BerAKHLAK, yakni berorientasi pelayanan, akuntabel, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif.
“Pak Menteri juga menekankan bahwa budaya kerja itu adalah karakter, nilai-nilai, keyakinan, yang tadi intinya integritas," ujar Suhajar.
Kemendagri mengajak ASN melakukan transformasi birokrasi menuju organisasi pelayanan publik yang efektif.
- Ibas Ajak ASEAN Bersatu untuk Menghadapi Tantangan Besar Masa Depan Dunia
- Gerakan Rakyat Gandeng BEM UIN Jakarta dan Unindra Bahas Revisi UU ASN
- Awal 2025 Bank Mandiri Tumbuh Sehat dan Berkelanjutan
- Safrizal ZA Sebut Rumah Layak Hunian Tingkatkan IPM dan Menggerakkan Ekonomi
- Pendiri CSIS Sebut Pemerintahan Prabowo Perlu Dinilai Berdasarkan Pencapaian Nyata
- Laba Meningkat Tajam, Strategi Bank Neo Commerce Berhasil