Belum Sesuai Target, Jumlah Kunjungan Wisman Cukup Baik

Belum Sesuai Target, Jumlah Kunjungan Wisman Cukup Baik
Wisatawan mancanegara asal Tiongkok saat berjalan-jalan di kawasan Kuta, Badung, Bali. Foto: Miftahudin/Radar Bali

Kedatangan wisman melalui pesawat tercatat 10,08 juta kunjungan, via kapal laut 3,21 juta kunjungan, serta jalur darat 2,50 juta kunjungan.

Kedatangan wisman paling banyak dilakukan melalui Bandara Ngurah Rai di Bali, yakni mencapai 6,02 juta wisman.

Menurut Kecuk, pemerintah mempunyai PR untuk meningkatkan kunjungan wisman. Caranya, membenahi infrastruktur di tempat-tempat wisata serta lebih gencar promosi.

Ekonom Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Aviliani menuturkan, pemerintah harus mengejar devisa dari sektor pariwisata.

”Pariwisata ini sama pentingnya seperti mendorong ekspor dan substitusi impor. Harus digarap dengan serius supaya fundamental ekonomi kita membaik dan devisa kita bertambah,” ucap Aviliani. (rin/c20/fal)


Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Suhariyanto mengatakan, faktor harga tiket pesawat menjadi salah satu pendorong minat wisatawan untuk bepergian.


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News