Bengawan Solo Meluap, Puluhan Rumah Terendam

Bengawan Solo Meluap, Puluhan Rumah Terendam
Bengawan Solo Meluap, Puluhan Rumah Terendam

jpnn.com - HUJAN deras Minggu lalu (15/3) membuat anak Sungai Bengawan Solo di Dusun Pengkok, Kecamatan Padangan, Bojonegoro, Jatim meluap. Dampaknya, lebih dari 25 rumah warga desa setempat terendam sampai ketinggian air sekitar 30 sentimeter.

"Selain merendam rumah, banjir bandang menutup akses jalan," ujar Agus Sujarwo, warga desa setempat, saat membereskan barang-barangnya. Menurut dia, air sungai mulai meluber ke rumah warga sekitar pukul 19.00.

Anwar, warga lainnya, menyatakan, karena banjir bandang itu, rumahnya terendam. Namun, dia memilih tidak mengungsi. Barang berharga miliknya dibawa ke tempat yang lebih aman. "Ya, sambil menunggu luapan air anak sungai surut," ujar dia.

Terpisah, Ketua RT 19 Muhammad Ali mengungkapan, setelah diguyur hujan beberapa jam, kondisi air di sepanjang anak sungai meluap dan mengalir deras. "Akibatnya, air meluap ke pemukiman warga," terangnya. 

Menurut dia, selain banyaknya intensitas curah hujan, tidak adanya drainase memperparah keadaan saat hujan. Dia sudah berkali-kali meminta bantuan kepada pihak desa maupun kecamatan untuk pembuatan drainase. (zky/yan/bh/mas) 


HUJAN deras Minggu lalu (15/3) membuat anak Sungai Bengawan Solo di Dusun Pengkok, Kecamatan Padangan, Bojonegoro, Jatim meluap. Dampaknya, lebih


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News