Berantas Terorisme, Kedepankan Pendekatan Kultur

Berantas Terorisme, Kedepankan Pendekatan Kultur
Duta Besar Kerajaan Arab Saudi di Indonesia Osama Muhamad Alshoiby saat melakukan pertemuan dengan Kepala BNPT Komjen Pol. Suhardi Alius di kantor perwakilan BNPT yang ada di salah satu Gedung Kantor Kementerian di Jakarta, Jumat (6/1/2017). Foto: Ist for JPNN

jpnn.com - jpnn.com - Pemerintah Arab Saudi mendukung program deradikalisasi yang dilakukan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT).

Dukungan itu diucapkan Duta Besar Kerajaan Arab Saudi di Indonesia Osama Muhamad Alshoiby saat melakukan pertemuan dengan Kepala BNPT Komjen Pol. Suhardi Alius di kantor perwakilan BNPT yang ada di salah satu Gedung Kantor Kementerian di Jakarta, Jumat (6/1/2017).

Suhardi menegaskan bahwa BNPT dalam penanggulangan terorisme tetap mengedepankan pendekatan kultur dan budaya karena disadari bahwa persoalan terorisme dan radikalisme memiliki faktor yang bervariasi seperti kemiskinan, pendidikan, dan pemerataan.

"BNPT merupakan miniatur seluruh lembaga pemerintahan di Indonesia di mana melibatkan banyak instansi dalam penanggulangan terorisme seperti Kemenag, Kemendiknas, Kemenristekdikti, Kemensos, dan lain-lain. Karena untuk menanggulangi terorisme harus mulai dari hulu.sampai hilir sehingga dapat diselesaikan secara menyeluruh," kata Suhardi.

Dia menjelaskan bahwa beberapa langkah progres dalam program deradikalisasi selama ini pihaknya juga melibatkan mantan-mantan komandan jihad yang sudah sadar untuk memberikan penyadaran kepada kelompok-kelompok yang masih memiliki ideologi radikal yang keras.

“Kami jelaskan kepada Dubes Arab Saudi bahwa pelibatan mantan kombatan ini untuk memberikan pengarahan kepada komunitas yang masih berpotensi radikal. Karena ucapan mereka (mantan kombatan) ini lebih didengarkan dari pada kami yang dari pemerintahan,” ujar alumni Akpol tahun 1985 ini.

Tidak hanya itu, dalam program deradikalisasi, mantan Kabareskrim Polri ini juga menjelaskan bahwa pihaknya juga menyentuh keluarga-keluarga para mantan napi terorisme ini.

“Kami berusaha untuk menguraikan semua permasalahan yang ada di komunitas mereka sehingga simpul-simpul radikal ini bisa berkurang,” ujarnya.

Pemerintah Arab Saudi mendukung program deradikalisasi yang dilakukan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News