Berharap Putra Riau Diberi Jabatan Non-Menteri

Berharap Putra Riau Diberi Jabatan Non-Menteri
Berharap Putra Riau Diberi Jabatan Non-Menteri

jpnn.com - JAKARTA - Senator asal Riau, Maimanah Umar, ikut menyampaikan kekecewaannya terhadap Presiden dan Wakil Presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokwi-JK) yang tidak mengakomodir satupun putra Riau masuk menjadi anggota Kabinet Kerja.

Padahal, kata Anggota DPD RI yang pernah menjabat Pimpinan MPR RI sementara ini, saat kampanye Pilpres lalu Wapres JK sudah berjanji kepada masyarakat Riau.

Karena itu, Maimanah berharap ada putra Daerah Riau yang bisa dipercaya menduduki jabatan lain di pemerintahan periode ini.

"Memang dalam hal ini kita kecewa, karena itu hendaknya masih banyak posisi lain. Tidak menteri, tapi masih ada posisi lain yang bisa dipercayakan kepada putra Riau untuk bisa mengemban tugas itu," kata Maimanah Umar, saat dihubungi di Jakarta, Senin (27/10).

Dia pun mengingatkan meski tidak diberi posisi menteri, masyarakat Riau harus tetap mendukung kabinet pemerintahan Jokowi-JK. Karena bagaimana pun dirinya menginginkan Indonesia lebih maju dan rakyatnya lebih sejahtera.

Karena itu dia berharap Presiden Jokowi maupun Wapres Jusuf Kalla tidak melupakan Riau, dengan memberikan kepercayaan kepada putra-putri terbaik Riau untuk duduk dalam posisi lain di pemerintahan.

"Mudah-mudahan ada perhatian untuk jabatan lain. Pak JK sudah datang ke Riau, sudah janji, tapi entah lupa, ternyata tidak ada. Saya pun sebagai putri Riau kecewa. Bagaimana tidak, Riau penyumbang devisa yang besar bagi negara ini, ini harus disadari. Jangan dijadikan penontot, tolong hargai masyarakat Riau," tandasnya.(fat/jpnn)

 


JAKARTA - Senator asal Riau, Maimanah Umar, ikut menyampaikan kekecewaannya terhadap Presiden dan Wakil Presiden Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokwi-JK)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News