Berhasil Kalahkan Kecepatan Sepeda Motor Matic
Sabtu, 13 November 2010 – 14:52 WIB

Berhasil Kalahkan Kecepatan Sepeda Motor Matic
Di acara Gebyar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Kota Medan 2010 yang digelar di Tapian Daya, kemarin, mereka memamerkan sepeda motor tanpa bensin itu. Tak cuma itu, mereka juga sempat menguji kendaraan tersebut dengan balapan bersama sepeda motor yang memakai bensin. Penggerak motor yang mereka modif dari sebuah dinamo yang tenaga listriknya berasal dari tenaga sinar matahari.
"Sepeda motor ini adalah Honda Legenda tahun 2001 yang sudah lama rusak. Kami perbaiki, dengan semua bahan yang juga bahan bekas. Saat siang, pengoperasiannya dengan tenaga surya dan malam dengan menggunakan dinamo dan batere yang listriknya juga berasal dari tenaga sinar matahari," terang Tristan kepada wartawan media ini, Kamis (11/11).
Sepeda motor warna hitam itu sama sekali tidak bermesin. Tampak ada batere dan dinamo yang mengapit roda bagian belakang. Untuk menyalakannya cukup dengan cara didorong, kemudian akan terus berjalan dengan bantuan tali gas yang berada di bagian stang.
Cukup unik memang, apalagi saat seorang pengunjung menjajalnya. Awalnya pengunjung yang mencoba itu merasa kikuk, namun tidak butuh waktu lama si pengunjung yang mencoba sepeda motor itu sudah bersahabat dengan sepeda motor yang ditungganginya. Para pengunjung lainnya pun, terkesima dan berdecak kagum. Sorak sorai pengunjung terus-terusan mengiringi jalannya sepeda motor itu.
Saatnya yang muda yang berkreasi. Istilah itu layak jika disematkan kepada lima siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Raksana Medan. Apa yang telah
BERITA TERKAIT
- Ary Ginanjar Menilai Jakarta Pionir Manajemen Talenta Berbasis AI di Indonesia
- Gerak Cepat, Telkomsel Pulihkan Layanan Jaringan Internet saat Listrik Mati di Bali
- Wikipedia Berencana Memanfaatkan AI Untuk Memudahkan Editor dan Moderator
- Mark Zuckerberg Mengumumkan Pencapaian Jumlah Pengguna WhatsApp
- DTI-CX 2025 Sebagai Upaya Indonesia Menuju Masa Depan Digital
- Lewat Aplikasi Ini, Perjalanan Dinas Bisa Lebih Terstruktur dan Transparan