Berita Duka: Ahmad Ihzar Meninggal Dunia

jpnn.com, TANJUNGPINANG - Kepala Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Kesehatan Hewan Provinsi Kepulauan Riau Ahmad Ihzar dikabarkan meninggal dunia, Kamis (22/7/2021) sekitar pukul 12.45 WIB.
Ahmad Ihzar meninggal di RSUP Kepri setelah beberapa pekan terinfeksi Covid-19.
Gubernur Kepri Ansar Ahmad menyatakan turut berduka atas meninggalnya Ahmad Ihzar. Ahmad Ihzar merupakan sahabat sekaligus rekan kerjanya ketika dua periode menjabat sebagai Bupati Bintan.
Menurut Ansar, Ahmad Ihzar merupakan ASN senior yang penuh dedikasi, ramah, disiplin dan tegas.
"Beliau sahabat saya. Orang baik, bijak dan cerdas. Kami kehilangannya," ucap Ansar.
Informasi tentang "kepergian" Ahmad Ihzar beredar luas di media sosial. Ratusan orang mengucapkan belasungkawa atas kepergian Ahmad Ihzar.
"Semoga almarhum husnul khatimah," ucap Penjabat Sekda Kepri Lamidi.
Baca Juga: Innova Terbalik di Jalinsum, 1 Orang Tewas, Mobil Ringsek, Begini Kondisinya
Kepala Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Kesehatan Hewan Provinsi Kepulauan Riau Ahmad Ihzar dikabarkan meninggal dunia, Kamis (22/7/2021) sekitar pukul 12.45 WIB.
- Cucu Bunuh Nenek di Karawang Demi Emas 100 Gram, Begini Kejadiannya
- 2 Pemuda Suku Anak Dalam Dikeroyok Sekuriti Perusahaan, 1 Tewas
- Calon Haji Asal Cirebon Meninggal Dunia di Embarkasi Indramayu
- Sebelum Meninggal Dunia, Ayah Mona Ratuliu Sempat Wudu Ingin Salat Malam
- Kunker ke Kepulauan Riau, BAM DPR Berjanji Serap Aspirasi Warga Rempang
- Seorang Pendaki Ditemukan Meninggal di Gunung Merbabu, Menhut: Utamakan Keselamatan