Berita Duka, Fahmi Meninggal Dunia, Jasadnya Ditemukan di Tepi Pantai

Berita Duka, Fahmi Meninggal Dunia, Jasadnya Ditemukan di Tepi Pantai
Jenazah ABK KM Gemilang 77 Fahmi (38) saat dievakuasi oleh tim Sibolga. Foto: ANTARA/HO

jpnn.com, TAPTENG - Tim SAR akhirnya berhasil menemukan dua ABK KM Gemilang 717 yang hilang kontak sejak Minggu (17/5).

Keduanya ditemukan pada Kamis (21/5) di tepi pantai, sekitar 1 Km dari Air Terjun Pulau Mursala, Tapanuli Tengah, satu selamat dan satu lagi meninggal dunia.

Koordinator Pos (Korpos) SAR Sibolga, Hari Susanto, kepada wartawan mengatakan, kedua korban ditemukan oleh kapal nelayan asal Barus dan langsung dievakuasi ke KN Nakula dengan menggunakan LCR Pol Airud Mabes didampingi LCR Kal Mansalar.

Korban meninggal dunia atas nama Fahmi, 38, ditemukan di tepi pantai, sekitar 1 Km dari Air Terjun Pulau Mursala, Tapanuli Tengah.

Sementara Nakhoda kapal, Usman Harahap, 50, ditemukan selamat. Kedua ABK ini adalah warga Barus.

Menurut keterangan Usman, kapal yang dinakhodainya dihantam badai dan terdampar di sekitar air terjun Pulau Mursala dengan kondisi mesin rusak.

Sementara Fahmi langsung melompat ke laut berusaha menyelamatkan diri dengan cara berenang ke pantai. Ia pun tidak tahu lagi bagaimana kondisi rekannya itu, ujar Hari menirukan pengakuan Usman.

Agar bertahan hidup selama lima hari, Usman makan beras mentah yang ada di kapalnya sembari menunggu pertolongan.

Fahmi, 38, ABK KM Gemilang 717 asal Barus, Tapanuli Tengah, Sumut, ditemukan meninggal dunia di tepi pantai, sekitar 1 Km dari Air Terjun Pulau Mursala, Tapanuli Tengah.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News