Bos Google akan Kunjungi Korut

Diduga akan Bebaskan Tawanan Asal AS

Bos Google akan Kunjungi Korut
BERKUNJUNG: Bos Google Eric Schmidt dikabarkan akan datang ke Korut pada bulan ini. FOTO: Istimewa
CHIEF Executive Officer (CEO) Eric Schmidt dikabarkan akan mengunjungi Pyongyang Korut pada bulan ini. Beberapa spekulasi menyebutkan bahwa kedatangannya adalah untuk melakukan perundingan pembebasan warga Amerika Serikat (AS) di Korut.

Salah satu warga AS yang dikabarkan di tahan di Korut adalah Kenneth Bae. Dia adalah warga Oregon keturunan Korea. Bae ditangkap bulan lalu namun tidak jelas apa kejahatan yang menyebabkan dirinya ditahan.

The Associated Press mengatakan saat datang ke Korut, Schmidt akan bergabung dengan kelompok yang dipimpin oleh Bill Richardson. Dia merupakan yang menjabat sebagai Duta Besar AS untuk PBB dan merupakan mantan gubernur negara bagian New Mexico.

Memang, negara yang kini dipimpin Kim Jong Un itu tidak memiliki hubungan diplomasi dengan AS. Negara komunis tersebut berada di bawah sanksi Internasional. Pihak Google pun tidak menyangkal laporan itu. Meski begitu perusahaan tidak mau mengomentari perjalanan pribadi oleh para pejabatnya.

CHIEF Executive Officer (CEO) Eric Schmidt dikabarkan akan mengunjungi Pyongyang Korut pada bulan ini. Beberapa spekulasi menyebutkan bahwa kedatangannya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News