BRI Life Gelar Rakernas: Tumbuh Berkelanjutan, Tangguh Mengeksekusi

jpnn.com, JAKARTA - Asuransi BRI Life mengawali awal 2023 dengan menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) bertema Tumbuh Berkelanjutan, Tangguh Mengeksekusi.
Rakernas ini untuk memastikan seluruh BRILiaN Tangguh di BRILife memahami strategi yang akan dilakukan untuk melampaui target yang telah ditetapkan pada 2023.
Seluruh rencana strategis telah dirangkum dalam Target Operating Model pada 2023.
Rakernas dilaksanakan selama dua hari, dari 9–10 Januari 2023 di Jakarta dan dihadiri langsung oleh direksi, dewan komisaris, dan dewan pengawas syariah.
Selama 2022, BRILife membukukan pertumbuhan signifikan di tengah ketidakpastian pasar asuransi jiwa di Indonesia yang terkontraksi.
BRILife berhasil membukukan Premi Baru Ekivalen yang Disetahunkan (Annualized Premium Equivalent – APE) sebesar Rp3.26 Triliun, tumbuh lebih dari 30% yoy.
Total Premi Bruto mencapai Rp 8.11 Triliun, tumbuh lebih dari 30% yoy. Pertumbuhan ini ditopang oleh strategi untuk melakukan penetrasi di semua segmen nasabah BRI dengan produk yang disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing segmen, menggunakan teknologi digital untuk mempermudah proses dan memitigasi risiko.
Direktur Utama BRI Life Iwan Pasila menuturkan seluruh BRILiaN Tangguh di BRILife mengucap syukur atas berkat dan hikmat-Nya.
Rakernas ini untuk memastikan seluruh BRILiaN Tangguh di BRILife memahami strategi yang akan dilakukan untuk melampaui target yang telah ditetapkan pada 2023.
- Sidang Gugatan Pedagang Ayam vs BRI Ditunda Lagi, Haris Azhar Kritik Ketidaksiapan Bank
- Begini Kunci Jasindo Mencetak Kinerja Positif dan Perluas Pasar Asuransi
- Nasabah WanaArtha Life Meminta Keadilan dan Berharap Uang Investasi Kembali
- Wujudkan Kepedulian Sosial, Asuransi Jasindo Salurkan Bantuan Sarana Prasarana
- Pentingnya Memiliki Asuransi Syariah dalam Manajemen Risiko & Melindungi Aset Kekayaan
- Tingkatkan Kesejahteraan Nasabah Ultra Mikro, BRI Life dan PNM Bersinergi