Bruno atau Ronaldo? Ferdinand Ungkap Siapa yang Pantas Jadi Eksekutor Penalti MU

Bruno atau Ronaldo? Ferdinand Ungkap Siapa yang Pantas Jadi Eksekutor Penalti MU
Bruno Fernandes (kiri) dan Cristiano Ronaldo kala membela timnas Portugal. Foto: (Football Addict)

jpnn.com, MANCHESTER - Kembalinya Cristiano Ronaldo ke Manchester United membuat tugas Bruno Fernandes dalam mengambil tendangan penalti kemungkinan tersisihkan.

Selama ini, Bruno merupakan algojo utama MU dalam mengambil tendangan dua belas pas.

Tercatat, mantan pemain Sporting Lisbon itu telah membuat 21 gol dari titik putih selama berseragam Setan Merah -julukan MU-.

Ronaldo sendiri sejatinya sosok yang diandalkan dalam mengeksekusi tendangan penalti. Bahkan mantan pemain Juventus itu telah membuat 139 gol dari penalti dan hanya gagal 27 kali,

Kondisi ini membuat legenda United, Rio Ferdinand, angkat bicara. Mantan bek MU itu meyakini bahwa musim ini CR7 -julukan Ronaldo- akan mengambil tendangan penalti untuk Setan Merah.

“Saya pikir Bruno akan memberikan penalti, tetapi tidak melepaskan tendangan bebas dan tendangan sudut. Tendangan bebas di sekitar kotak penalti, saya pikir dia juga akan melakukannya. Saya pikir rekor menuntutnya untuk melakukan itu."

"Dia (Ronado, red) akan mengambil penalti, 100 persen. Mereka setuju untuk memberinya penalti, tetapi saya pikir tendangan bebas di sekitar kotak penalti, Bruno hanya menyeka bola dan meletakkannya.” ujar Ferdinand dilansir dari Metro.

Ferdinand yakin bahwa Bruno akan legawa karena dirinya sadar Ronaldo adalah penendang penalti yang hebat.

Kembalinya Cristiano Ronaldo ke Manchester United membuat tugas Bruno Fernandes dalam mengambil penalti kemungkinan tergantikan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News