BRUTAL! 18 Pemuda Dieksekusi, 8 Dipenggal, 10 Dibakar

BRUTAL! 18 Pemuda Dieksekusi, 8 Dipenggal, 10 Dibakar
ISIS mengeksekusi warga sipil yang dianggap memberikan informasi kepada lawan mereka. Foto: aranews

jpnn.com - MOSUL - Sebanyak 18 pemuda Mosul, Irak menjadi korban kekejaman kelompok militan ISIS, Kamis (7/4). Setelah ditahan selama dua hari, mereka dieksekusi di depan umum.

Selasa (5/4) lalu, mereka ditangkap atas tuduhan pengkhianatan dan operasi mata-mata. 18 Pemuda ini dianggap memberikan informasi kepada pasukan Peshmerga Kurdi dan militer Irak.

"Delapan dari mereka di dipenggal kepalanya di depan umum di pusat Mosul, sementara sepuluh lainnya dibakar sampai mati di dalam kandang, juga di depan ratusan orang," kata seorang aktivis, Abdullah al-Malla, seperti dikutip dari Ara News.

Ketika eksekusi dilakukan, kondisi kota mencekam. Warga sipil panik. Eksekusi terlalu brutal. "Orang tak berdosa dihukum atas tuduhan tak berdasar," kata al-Malla.

Aktivis lainnya di Mosul, Saleh al-Ali mengatakan kebrutalan militan ISIS terhadap warga sipil telah meningkat luar biasa dalam beberapa pekan terakhir, terutama setelah pasukan Kurdi dan Irak mampu memukul pusat keamanan untuk ISIS di pinggiran kota Mosul.

"Pemimpin ISIS percaya bahwa beberapa warga sipil sudah membocorkan informasi keamanan tentang gerakan mereka. Setiap warga negara kini dianggap tersangka," ujarnya. (adk/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News