Bukan Cornelia Agatha, Rizal Ramli Sebut Wanita ini Bak Angelina Jolie

jpnn.com - JAKARTA - Mantan Menteri Koordinator (Menko) bidang Kemaritiman Rizal Ramli kembali memuji Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti.
Pujian itu dia berikan saat serah terima jabatan dengan Luhut Binsar Pandjaitan. Rizal menyebut Susi seperti Angelina Jolie.
"Angelina Jolie Indonesia itu Ibu Susi," puji Rizal di Gedung BPPT, Jakarta, Kamis (28/7).
Selain memiliki paras cantik, mantan kepala Bulog itu menilai Susi memiliki sikap yang tegas, khususnya terkait aksi penangkapan ikan secara ilegal.
Susi, sambung Rizal, tak segan-segan menenggelamkan kapal yang mencuri ikan di pesisir Indonesia.
"Pokoknya apa aja akan ditenggelamkan. Kalau enggak jumatan tenggelamkan, kalau enggak puasa tenggelamkan," canda pria yang dikabarkan dekat dengan Cornelia Agatha itu. (chi/jpnn)
JAKARTA - Mantan Menteri Koordinator (Menko) bidang Kemaritiman Rizal Ramli kembali memuji Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) Susi Pudjiastuti.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- KPK Periksa WN Korsel di Seoul Terkait Kasus Suap PLTU Cirebon
- Waka MPR Lestari Moerdijat Ungkap Perlunya Identifikasi Masalah Perempuan dengan Tepat
- Bongkar Penyelundupan Benih Lobster, Bea Cukai Batam Cegah Negara Rugi Rp 48 Miliar
- ERIA Tegaskan Pentingnya Peran Pemimpin Dalam Perdamaian Berkelanjutan
- Polda Jabar Tangkap 4 Orang Perusuh Saat Peringatan May Day di Bandung
- Kemenag: 29.288 Jemaah Calon Haji Indonesia Tiba di Madinah