Bukan Cuma Negara-Negara Arab, Kerajaan Kecil di Himalaya Ini Juga Akui Kedaulatan Israel

Dokumen perjanjian ditandatangani oleh duta besar Bhutan untuk India dan duta besar Israel untuk India.
"Pembentukan hubungan diplomatik (akan) menciptakan banyak ruang kerja sama antara dua negara dalam bidang pengelolaan air, teknologi, peningkatan kapasitas sumber daya manusia, ilmu dan teknologi pertanian, serta bidang lain untuk keuntungan bersama," kata Israel dan Bhutan melalui siaran pers bersamanya.
Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu menyambut baik kesepakatan itu. Ia menambahkan Israel telah melakukan pembicaraan dengan beberapa negara yang menghendaki adanya pembentukan hubungan diplomatik.
Israel pada Kamis (10/12) juga meresmikan hubungan diplomatik dengan Maroko melalui perjanjian yang disponsori oleh AS. Maroko jadi negara keempat di Teluk Arab yang membangun hubungan diplomatik dengan Israel mengikuti jejak Uni Emirat Arab, Bahrain, dan Sudan. (ant/dil/jpnn)
Peresmian hubungan dengan berbagai negara diyakini sebagai upaya Israel memperkuat pengaruhnya di tingkat dunia.
Redaktur & Reporter : Adil
- Uni Eropa Mendesak Israel Segera Cabut Blokade & Buka Akses Bantuan ke Gaza
- Dunia Hari Ini: Israel Berlakukan Keadaan Darurat Akibat Kebakaran Hutan
- Dukung Pernyataan Menlu Sugiono, Wakil Ketua MPR: ICJ Harus Hentikan Kejahatan Israel
- Irlandia Desak Israel segera Buka Blokade ke Gaza
- Otoritas Gaza Tuduh Israel Tangkap 360 Tenaga Kesehatan
- Mbak Puan Sentil Israel soal Serangan di Palestina