Gowes Pesona Nusantara 2017 di Boyolali

Bupati: Semoga Bukan Sekali Ini Saja

Bupati: Semoga Bukan Sekali Ini Saja
Peserta Gowes Pesona Nusantara 2017 di Boyolali saat melewati garis start, Sabtu (4/11). Foto: Amjad/JPNN.com

Menempuh rute 12 Kilometer lebih, para pegowes membutuhkan waktu hampir satu jam untuk bisa sampai garis finis yang juga terletak di komplek perkantoran Pemkab Boyolali.

Sekretaris Deputi Pembudayaan Olahraga Kemenpora Bambang Laksono begitu bersemangat saat turut melepas pegowes.

"Saya senang lihat antusiasmenya tadi. Tahun depan kami memang agendakan program unggulan Kemenpora ini digelar kembali dan kami harap Boyolali bisa menjadi salah satu penyelenggaranya lagi," tuturnya.

Kesuksesan dalam pelaksanaan hari ini, lanjut Bambang, akan menjadi bahan evaluasi untuk dibahas kembali mengenai penyelenggaraannya di edisi 2018 nanti.(dkk/jpnn)


Sekretaris Deputi Pembudayaan Olahraga Kemenpora Bambang Laksono begitu bersemangat saat turut melepas pegowes Pesona Nusantara 2017 di Boyolali, Jawa Tengah.


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News