Bustomi Tetap Pengatur Irama

Bustomi Tetap Pengatur Irama
Ahmad Bustomi. Foto: Hendra Eka/Jawa Pos
WAMENA-Untuk pertandingan lawan Persiwa malam ini, pelatih Arema Miroslav Janu tampaknya bakal melakukan rotasi pemain. Khususnya dibarisan belakang dan depan, dengan menyiapkan komposisi pemain yang berbeda dari saat lawan Persipura.

Itu terlihat dari sesi latihan terakhir di Stadion Pendidikan, kemarin sore. Miro merubah sedikit komposisi pemainnya, meski tetap dengan skema 4-3-3. Seperti lini depan, diperkirakan Amirudin bakal tampil sejak awal di posisi striker sayap kiri.

Amirudin menggeser posisi Musafri yang kemungkinan di bangku cadangkan. Termasuk Ridhuan diprediksi juga akan dicadangkan dan posisinya diganti Fakhrudin. Untuk Noh Alam Shah tetap di depan, dibantu Roman Chmelo sebagai scond striker.

Duet gelandang  Bustomi-Esteban sebagai pengatur irama permainan di tengah. Bek sayap kanan Zulkifli dan kiri ditempati Benny Wahyudi. Perubahan dilakukan Miro untuk posisi center back, yaitu dengan menurunkan Leo dan Roman Golian. Sedangkan untuk posisi penjaga gawang, hingga kemarin sore masih belum bisa dipastikan dengan absennya Ahmad Kurniawan karena hukuman kartu merah. Antara Aji Saka dan Syaifudin memiliki peluang yang sama untuk starter.

WAMENA-Untuk pertandingan lawan Persiwa malam ini, pelatih Arema Miroslav Janu tampaknya bakal melakukan rotasi pemain. Khususnya dibarisan belakang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News