Cakar Guru BK, Siswa SMAN Langsung Dikeluarkan dari Sekolah

jpnn.com - BULUKUMBA – ARF (16) seorang siswa SMAN 2 Bulukumba, Kabupaten Bulukumba, Sulsel, menganiaya wali kelasnya yang sekaligus guru Bimbingan Konseling (BK), Abdul Samad.
Peristiwa pada Kamis, 27 Oktober 2016, berawal dari "razia" yang dilakukan Samad.
Seluruh kelengkapan siswa diperiksa, mulai pakaian, kaus kaki, sepatu, hingga rambut.
ARF melanggar sejumlah aturan, sehingga diajak ke ruangan BK, namun dia menolak.
Samad lalu menarik tangannya agar ikut, namun ditolak dengan keras sehingga terjadilah insiden itu.
Samad mengalami luka cakar pada bagian kelopak mata kiri bagian bawah. Ada juga luka goresan memanjang pada lengan kirinya.
Samad mengaku tidak melakukan perlawanan. Dia juga mengaku tidak mendahului melakukan pemukulan.
"Saya tidak sentuh anak itu," katanya saat ditemui, kemarin.
BULUKUMBA – ARF (16) seorang siswa SMAN 2 Bulukumba, Kabupaten Bulukumba, Sulsel, menganiaya wali kelasnya yang sekaligus guru Bimbingan Konseling
- SMMPTN-Barat 2025 Diluncurkan, Tersedia 17.909 Kursi, Ini Mekanisme Pendaftarannya
- Daftar FKG UM Surabaya Berhadiah Student Dental Kit, Catat Syaratnya
- Global Sevilla School Gandeng Didit Hediprasetyo Bentuk Karakter dan Mindfulness Anak
- PENABUR Kids Festival 2025 Mencetak Anak Indonesia Hebat
- Hati Tertinggal di Merauke, Tergerak Bikin Program Pendidikan
- Jatim Sediakan 40 Ribu Beasiswa untuk Berantas Putus Sekolah