Cegah Terorisme, Polisi Razia Tiga Kali Sehari

Cegah Terorisme, Polisi Razia Tiga Kali Sehari
Cegah Terorisme, Polisi Razia Tiga Kali Sehari
Lanjut Kapolsek, razia yang melibatkan 30 orang anggota Polsek ini, difokuskan untuk mencari barang-barang terlarang, seperti bahan peledak, komponen bahan peledak, senjata api, serta senjata tajam. “Selain itu, kami juga melakukan razia ini untuk menjaring kendaraan-kendaraan bermotor yang tidak memiliki surat-surat lengkap yang diduga motor curian,” sebut Hamdan.

Petugas hanya mengamankan satu orang warga yang hendak masuk ke kota Palu dengan membawa senjata tajam jenis badik, dan mengamankan satu pengendara mobil, yang mengkonsumsi minuman keras saat berkendara. “Keduanya tetap kami proses, namun dengan proses tipiring,” imbunya.

Selain mengamankan dua orang warga yang terjaring tindak pidana ringan, polisi juga menahan lima belas kendaraan tanpa surat-surat. “Untuk motor yang kami tahan pengendaranya disuruh pulang dulu ambil surat-suratnya. Kalau memang surat-suratnya lengkap motornya akan diberikan,” terang Hamdan.

Razia ini, menurut Kapolsek tidak hanya digelar pada sekali. namun dilakukan secara periodik. “Tidak hanya malam. Razia akan kami gelar di Pagi hari dan juga sore hari,” tandasnya.

PALU – Guna melakukan upaya pencegahan terhadap aksi terorisme di Kota Palu dan sekitarnya, Polsek Palu Timur, Senin malam (27/9) melakukan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News