Cerita Frederika Cull Adu Akting dengan Samuel Rizal di Film Malam Keramat

jpnn.com, JAKARTA - Aktris Frederika Cull membintangi film horor berjudul Malam Keramat. Ini merupakan film horor perdana yang dibintangi oleh Frederika Cull.
Adapun alasannya membintangi film Malam Keramat lantaran tertarik dengan ceritanya yang menarik dan merasa cukup tertantang dengan peran yang dimainkan.
"Sebagai aktris kita butuh tantangan baru. Setelah jalankan proyek film horor pertama, (aku merasa) film ini mendalam," ujar Frederika Cull di Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (5/9) malam.
Menurut Frederika Cull, semua emosi manusia mulai dari kesakitan, hingga lowest point (titik terendah).
"Itu sih yang menjadi tantangan sebagai aktris merasakan itu semua, flow ceritanya menjadi pengalaman yang menambah semangat aku," tuturnya.
Dalam film tersebut, dia berperan sebagai Dini, istri dari Arya (Samuel Rizal), dan tengah hamil besar.
Frederika Cull pun tak merasa kesulitan dalam membangun chemistry dengan Samuel Rizal.
Sebab menurunya, lawan mainnya itu tipikal yang mudah diajak ngobrol dan menyenangkan.
"Kak Sammy orangnya baik banget, salah satu aktor yang paling cool, dia easy going banget, gampang diajak ngobrol, ternyata kita sama-sama suka olahraga, tetapi bangun chemistry on setnya sih oke enggak pernah ada kesulitan," ucap Frederika Cull.
Puteri Indonesia 2019, Frederika Cull membintangi film horor berjudul Malam Keramat.
- Bintangi Film Tenung, Aisyah Aqilah Bagikan Cerita Soal Perannya
- Kisah Menyeramkan di Balik Penjagal Iblis: Dosa Turunan
- Film Godaan Setan yang Terkutuk Angkat Isu Iman dan Keharmonisan Keluarga
- Terikat Jalan Setan, Ketika Dunia Gaib Menembus Peradaban Modern
- Samuel Rizal Kerasukan saat Syuting Film Mangku Pocong
- Debut di Film Muslihat, Tata Janeeta Cerita Soal Karakter Hingga Tantangan