Cuaca Sejuk, Wukuf Lebih Khusyuk

Hanya Dua Jamaah RI Yang Meninggal di Arafah

Cuaca Sejuk, Wukuf Lebih Khusyuk
Foto : AP
 

Seluruh jamaah Indonesia berangkat dari 384 pemondokan di Makkah. Setiap satu maktab dilayani sembilan bus sehingga sebelum subuh seluruh jamaah telah sampai di Arafah. Total jamaah haji Indonesia 209.579 orang. Di antara jumlah itu, 99 jamaah meninggal sebelum wukuf. Sekitar 150 jamaah sakit disafariwukufkan dengan ambulans dan mobil-mobil lain.

 

Setelah wukuf, jamaah tadi malam diberangkatkan ke Muzdalifah untuk mabit dan mengambil batu kerikil untuk selanjutnya melontar jumrah di Mina. Pada bagian lain, jamaah asal Iran memanfaatkan momentum wukuf untuk menggelar aksi politik. Di Arafah, mereka menggelar unjuk rasa damai untuk meminta umat Islam sedunia bersatu melawan musuh agama.

"Kami perlu menyucikan diri dari kesalahan (yang kita perbuat) melalui haji ini. Kami membutuhkan semua Muslim, (baik) Sunni maupun Syiah, untuk bersatu dan fokus pada isu penting: (kekerasan di) Al Aqsa, pendudukan Palestina dan Afghanistan, serta masalah di Iraq," ujar Ayatollah Muhammed Rajari selaku perwakilan delegasi Iran seperti dikutip AFP kemarin (26/11).

 

Ali Ghazi Asgar selaku petugas senior jamaah haji Iran menyampaikan, setidaknya saat ini terdapat 65.000 warga Iran yang menunaikan ibadah haji. Arafah merupakan tempat berkumpulnya jamaah dari Makkah dan Mina sebelum melakukan ritual inti haji. Selama itu pula jamaah haji menghabiskan harinya di Arafah dengan membaca Alquran.(war/ib/agm)

ARAFAH - Sekitar tiga juta jamaah haji seluruh dunia tumplek bleg di Padang Arafah kemarin. Mereka menjalani wukuf sejak tengah hari hingga terbenamnya


Redaktur & Reporter : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News