Dambakan Keselarasan dengan Pusat, Petani Jateng Dukung Sudaryono Jadi Gubernur

Dambakan Keselarasan dengan Pusat, Petani Jateng Dukung Sudaryono Jadi Gubernur
Ratusan petani di Kabupaten Semarang mendeklarasikan dukungan kepada Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah Sudaryono untuk maju sebagai calon gubernur pada Pilkada 2024. Foto: dok pribadi for JPNN

"Kita siap all out memenangkan Mas Sudaryono menjadi Gubernur Jateng 2024, sehingga peningkatan kesejahteraan masyarakat Jateng khususnya petani bisa terealisasikan, itu adalah perjuangan kita," Tegas Don Muzakir.

Don Muzakir menegaskan, Kordinator Kecamatan (Korcam) Tani Merdeka yang berada di Jawa Tengah memiliki peran penting dalam pemenangan pasangan Prabowo-Gibran pada Pilpres lalu. Hal itu pula yang akan dilakukan oleh pihaknya dalam menjadikan Sudaryono menjadi Gubernur Jateng pada Pilgub mendatang.

"Sebab, Korcam Tani Merdeka langsung menggandeng koordinator desa (kordes) di masing-masing wilayahnya untuk menjaring suara akar rumput. Jaringan akar rumput yang mampu mengorganisasi para petani di desa-desa inilah yang akan bertempur dan berjuang menjadikan Mas Sudaryono menjadi Gubernur Jateng nantinya," pungkas Don Muzakir. (dil/jpnn)

Dukungan kepada Sudaryono secara resmi disampaikan oleh puluhan koordinator kelompok tani dan tokoh pemerhati pertanian di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News