Dana PON di APBD-P Riau Tunggu Evalusasi Mendagri

Dana PON di APBD-P Riau Tunggu Evalusasi Mendagri
Dana PON di APBD-P Riau Tunggu Evalusasi Mendagri
JAKARTA – Pemerintah Provinsi Riau dan DPRD Riau telah menyerahkan hasil persetujuan bersama atas Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Perubahan 2012 Riau, kepada Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) untuk segera di evaluasi. Karena di dalamnya terdapat anggaran untuk pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII Riau yang harus segera direalisasikan.

Kepala Pusat Penerangan Kemendagri, Reydonnyzar Moenek saat dihubungi JPNN menyebutkan pihaknya belum mengetahui rincian anggaran yang mendesak dalam APBD-P Riau 2012 tersebut. Namun saat dikatakan di dalamnya terdapat anggaran untuk pelaksanaan PON, Donny -sapaan akrabnya- berjanji untuk segera menindaklanjutinya.

“Memang sesuai Undang-undang, evalusasi APBD-P yang telah mendapat persetujuan bersama dilakukan terhitung 14 hari sejak diajukan ke Mendagri. Evaluasi itu guna mendapatkan catatan-catatan yang perlu diverifikasi,” kata Donny.

Namun apakah ada prioritas untuk menggesa evalusasi tersebut, sehingga tidak harus menunggu waktu 14 hari. Mengingat anggaran PON harus segera digunakan karena waktu yang dimiliki semakin sempit. Donny mengatakan masih akan mempelajarinya dan berkoordinasi dengan Direktorat Jenderal Keuangan Daerah.

JAKARTA – Pemerintah Provinsi Riau dan DPRD Riau telah menyerahkan hasil persetujuan bersama atas Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News