Dapat Bantuan PKBL Jamkrindo, Usaha WIN Batik Makin Maju

Dapat Bantuan PKBL Jamkrindo, Usaha WIN Batik Makin Maju
Perum Jamkrindo. Foto dok pribadi

jpnn.com, JAKARTA - Perusahaan Umum Jaminan Kredit Indonesia (Perum Jamkrindo) terus hadir membantu masyarakat.

Kehadiran Jamkrindo sangat berarti bagi para pengusaha yang baru merintis dan kesulitan mendapatkan pinjaman modal dari bank.

Hal ini pula yang dirasakan oleh Maryadi, yang kini berprofesi sebagai pembisnis batik.

Bapak tiga anak ini sangat merasakan manfaat kehadiran Jamkrindo dalam membantu mengangkat perekonomian keluarganya.

Sebagai tulang punggung keluarga, Maryadi tak mau berpangku diri dan hanya memiliki penghasilan yang kecil.

Dari jualan nasi kucing angkringan, Maryadi nekat ingin membuka usaha yang lebih besar. Sayangnya saat itu, dia terbentur modal.

"Di 2016 saya diperkenalkan Jamkrindo oleh seorang teman ibu, lalu saya ikut pendampingan modal usaha. Saya pinjam Rp 50 juta saat itu," ujar Maryadi saat berbincang dengan jpnn.com, Jumat (18/5).

Maryadi saat itu enggan meminjam modal ke bank, alasannya bunga yang dirasa terlalu besar dan syarat-syarat yang sulit dipenuhi. Terlebih, Maryadi hanya lulusan Sekolah Dasar (SD), yang membuat dirinya semakin sulit mencari pinjaman modal.

Pada 2016, Maryadi dan istrinya mendapatkan penjaminan modal dari Perum Jamkrindo.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News