DBL Camp 2022 Kembali Hadir, Kans Pebasket Pelajar Menimba Ilmu di Amerika Serikat

DBL Camp 2022 Kembali Hadir, Kans Pebasket Pelajar Menimba Ilmu di Amerika Serikat
Para pebasket pelajar tengah mengikuti Honda DBL Camp 2022 di Surabaya. Foto: DBL

jpnn.com, SURABAYA - Para pebasket pelajar terbaik seluruh Indonesia saat ini tengah mengikuti Honda DBL Camp 2022 di Surabaya, Rabu (11/5).

Bertempat di DBL Academy dan Atrium Pakuwon Mall Surabaya, sekitar 234 student-athlete terpilih dan 52 pelatih terbaik di Indonesia akan menimba ilmu baru di dunia bola keranjang itu dengan beberapa pelatih top dari Australia.

Pelatih yang didatangkan di DBL Camp kali ini tidak main-main, di antaranya legenda basket Andrew Vlahov serta Shane Froling dari World Basketball Academy (WBA) Australia.  

Tidak hanya itu, pihak DBL Indonesia juga menghadirkan seorang guest coach, yakni pelatih tim IBL 2022, NSH Mountain Gold Timika Anthony Garbelotto dari Argentina.

Para pelatih hebat itu nantinya akan berkolaborasi dengan tim dari DBL Academy serta beberapa alumni DBL All Star untuk memilih 10 putra, 10 putri, dan 4 pelatih terbaik.

Para peserta yang terpilih nantinya akan diterbangkan untuk belajar dan bertanding di Amerika Serikat pada Juli mendatang.

CEO dan Founder DBL Indonesia Azrul Ananda mengaku senang Honda DBL Camp kembali bergulir.

Kegiatan ini sejatinya rutin digelar sejak 2008, tetapi sempat vakum beberapa tahun akibat pandemi Covid-19.

Para pebasket pelajar terbaik seluruh Indonesia saat ini tengah mengikuti Honda DBL Camp 2022 di Surabaya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News