Deadline Pengisian JPT Sampai Mei

Deadline Pengisian JPT Sampai Mei
ESY JPNN

jpnn.com - JAKARTA- Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi mengatakan, batas akhir pengisian jabatan pimpinan tinggi (JPT) dilakukan hingga Mei. Untuk itu, dia mengimbau para menteri yang ingin mengganti posisi JPT segera memberikan kepastian.

“Pergantian jabatan pimpinan tinggi sangat bergantung pada masing-masing kementerian, sehingga harus ada kepastian apakah jabatan pimpinan tinggi itu akan diganti atau tidak diganti,” kata Menteri Yuddy dalam jumpa pers di Jakarta, Rabu (13/5).

Menurut Yuddy, Inpres Nomor 3 Tahun 2015 tentang Percepatan Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi pada Kementerian/Lembaga dan UU tentang Aparatur Sipil Negara sudah cukup memadai untuk mempercepat proses pengisian jabatan pimpinan tinggi.

Namun, kebiasaan birokrat yang masih selalu mengandalkan aturan bawaannya seperti Peraturan Pemerintah atau Peraturan Menteri justru menghambat proses tersebut.

Karena itu, Yuddy merasa perlu menegaskan deadline tersebut. Kementerian yang masih ingin mengajukan pengisian jabatan bisa menunggu setelah Hari Raya Idul Fitri mendatang.

“Kami sudah keluarkan eurat Edaran tidak boleh ada pergantian jabatan pimpinan sampai dengan lebaran. Kalau ada posisi yang belum diganti atau akan diganti maka secara komitmen jabatan tersebut masih di duduki oleh pejabat yang saat ini masih memangku posisi tersebut, sehingga tidak ada lagi hambatan administrasi,” tegas Yuddy. (esy/jpnn)


JAKARTA- Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi mengatakan, batas akhir pengisian jabatan pimpinan


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News